Setiap malam aku duduk bersama para paman dan makcik yang berleha-leha melepas penat setelah seharian bekerja di sawah. Di bawah rumah panggung kami, hampir selebar lapangan bola yang diisi beberapa lumbung padi, yang memisahkan sekat antara keluarga yang berkerabat dekat, ada kursi tempat bersenda menjelang tidur malam. Beberapa tetangga baru pulang dari tambak dan bercerita […]
Bulan: Juli 2008
Kunci
KUNCI digunakan jika ada sesuatu yang hendak dibuka dengan menggunakan alat bantuan. Pintu rumah yang terkunci harus dibuka dengan menggunakan alat bantu, yang dalam bahasa Indonesia disebut kunci. Padahal, “terkunci’ kalau dalam bahasa Inggris disebut “lock” dan alat untuk membukanya disebut “key”. Itu soal bahasa, biar ahli bahasa yang mendebatkannya. Kalau tiba-tiba ban mobil anda […]
Sadis
“Sadis!” tentu kata itu sudah membiasa di ujung lidah kita saat mendengar atau membaca sebuah berita tentang kriminal. Demikian halnya dengan sebuah berita di Harian ini dua hari lalu. “Seorang anak dibuang di Rumah Sakir Umum Daerah Cut Meutia”. Kata “dibuang” itulah yang menimbulkan ungkapan sadis di lidah. Bagaimana tidak, seorang bayi masih merah, katakanlah […]
Simalakama
“Tapeugah salah, han tapeugah leubeh salah lom. Lagee boh simalakama,” tutur Abu Din suatu ketika pada Bejo yang kini menjadi atasannya di kampong menanggapi omelan Ampon Lah. Ampon Lah sendiri adalah orang yang paling berpengaruh di kampong mereka. Satu perkataannya langsung bisa melenyapkan Abu Din selaku hamba aloh. Karena suatu peristiwa, Abu Din harus berhadapan […]
Togel
Sesaat kemarin, saya berhenti dan memarkirkan kenderaan di sebuah warung kopi di kawasan pusat Kota Banda Aceh, tepatnya di sebuah gedung perbankan yang sekarang tidak difungsikan lagi. Saya melihat seseorang sedang memberikan secarik kertas warna putih kepada seorang lainnya yang usianya sudah menjelang senja. Sepintas tulisan di kertas itu tampak berisikan angka-angka dengan jumlah uang. […]
Tikus
Mengapa Anda tenang-tenang saja mendengar “tawar-menawar” Jaksa Urip dengan Artalyta?”. “Lho, Anda juga tenang-tenang saja kan?” jawab rekan saya. “Memangnya kenapa?” tanyanya lagi, dengan ekspresi biasa yang semakin menggemaskan. Apakah ia tidak kagum dengan kasus korupsi yang ditangani KPK, yang melibatkan pejabat tinggi Kejaksaan Agung, penegak hukum tinggi di negeri ini? “Ah, biasa aja tuh. […]
Nisam Mencekam
Mendengar nama Nisam Antara, menarik untuk aku mencoba melangkahkan kaki ke sana. Apalagi, kalau mendengar cerita saat konflik masih berkecamuk. Menurut orang-orang di kecamatan tersebut basis pergerakan petinggi GAM di sana. Nah, aku punya cerita unik dari sana ketika masih konflik dulu. Alkisah, Apa Ma’e yang sehari-harinya petani kebun yang diwarisi dari orangtuanya, setiap hari […]
Tungkat
“na geuchik lagèe boh pik hana sagoe, na waki lagèe keubiri gatai asoe, na panglima udah-uduh lale keudroe” Tungkat atau dalam bahasa Indonesianya disebut “tongkat” diketahui sebagai alat bantu menyangga keseimbangan tubuh. Kebiasaannya, tongkat digunakan oleh orang yang sudah tua, yang tulang punggungnya sudah mulai keropos. Namun, ada juga anak muda atau bahkan anak-anak yang […]
Janji
Janji kadang tanpa sadar terucap. Namun, ketika tidak sanggup ditepati, orang akan memandang sinis terhadap orang yang berjanji. Risikonya adalah “Sekali langsung ke ujian, seumur hidup orang tak percaya,” itu kata Buchari-Muslim, perawi hadis yang sangat terkenal kesahihannya. Ambil contoh Apa Geumpang. Sudah empat tahun mengabdi pada sebuah partai politik, namun dia sudah begitu apatis […]
Kulet Pisang
Hari Jumat, mau bercerita tentang apa ya? Pikirku sebelum memulai menulis kelakar ini. Tiba-tiba saja saya teringat salah satu judul SMS di Harian Aceh. “Syariat Kulet Pisang” judul SMS itu di harian ini dua hari lalu. Jujur saja, hati saya geli membaca judul SMS itu, tapi kemudian saya berpikir ada benarnya juga. Kulét pisang (kulit […]